[RUANG KARYA 1]
Hidup
Karya : Adinda Zulaikha
Kakiku sudah lelah bertelusur
Nampaknya ini memerlukan waktu seumur
Jatuh,bangun, kembali tersungkur
Aku tegar tetap bersyukur
Apa arti kehidupan ibu?
Ayah apakah hidup akan susah?
Tanya pada siapa lagi?
Tanya pada hatimu
Apakah semua orang bimbang?
Apakah masalah gerus meradang?
Apakah kita kestulitan?
Tidak, kita hanya perlu lebih tegar
Ku perhatikan semua teman ku melaju
Jauh melesat bak kilat
Lalu aku?
Sabar, semua memiliki waktu
Ah aku tak mau ber kesah
Aku tau aku resah
Aku tak mau jadi basah
Aku akan bertingkah
Sadar hidup adalah anugerah
Aku gagah menegadah
Lillah
Pelukan Ikhlas untuk jiwaku
0 Response to "[RUANG KARYA 1]"
Posting Komentar